Jumat, 08 September 2017

Aktifitasku dihari jumat

Bismillahirrohmannirrohim..

Kemampuan belajar anak tidak lepas dari peran kita sebagai orang tua dalam menstimulasi kemampuannya. Walaupun dari beberapa pengamatan kecenderungan gaya belajar kakak adalah visual kinestetik, bukan berarti kita tidak menstimulasi kemampuan auditory nya. Maka, memberikan berbagai kegiatan yang mampu menstimulasi berbagai kemampuan anak adalah suatu keharusan.

Dari hasil pengamatan lalu, kecenderungan kakak adalah dengan gaya belajar kinestetik yaitu dengan gerak. Tentunya hal ini menjadikan kemampuan motorik kasar nya berkembang dengan sangat baik. Namun demikian, kemampuan motorik halus dan auditory nya pun harus terus diasah. Maka dari itu, pagi ini ibu mengajak kakak bermain 3 kegiatan, yaitu :

1. Menghitung jumlah gambar dan mencocokkan dengan angka.
Karena gaya belajar kakak adalah kinestetik, pastinya cara ia menghitung tidaklah biasa, dia melakukannya tidak sambil duduk manis tetapi sambil salto, loncat kesana kemari, dll. Ya ibu harus menghadapinya dengan sikap yang tenang.


2. Tracing gambar.
Mumpung kakak sedang bersemangat akhirnya kakak sendiri yang memilih untuk beain menghubungkan titik-titik (tracing). Kegiatan ini ditujukan untuk melatih motorik halus nya, mempersiapkan nya untuk dapat menulis dgn baik dan benar..

3. Mencari Huruf.
Dalam kegiatan ini kakak diminta mendengarkan instruksi dengan seksama, melihat serta memilih huruf-huruf yang sesuai dengan instruksi. Kegiatan ini bertujuan untuk melatih indera pendengaran dan penglihatan.

Semoga ibu bisa terus secara konsisten menemani kakak menemukan gaya belajar yang kakak paling sukai..

#kuliahbunsayIIP
#Day2
#Tantangan10hari
#Gayabelajaranak
Institut ibu profesional

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Saling mengingatkan antara sesama muslim itu kebaikan...!!!