Rabu, 15 Maret 2017

MISI HIDUP DAN PRODUKTIFITAS




Alhamdulillah tak terasa proses belajar dalam tahapan matrikulasi ini sudah sampai di pekan ke-8 yang berarti tak lama lagi akan berakhir. Dan tiba juga pada NHW #8 yang masih merupakan kelanjutan dari NHW-NHW sebelumnya. Dalam NHW #8 ini kita diminta untuk focus pada hal-hal yang kita sukai dan kita bisa melakukannya. Kembali melihat NHW #8, pada kuadran SUKA dan BISA ada 4 hal yang saya tuliskan, diantaranya :

1.  Memasak & Membuat Kue
2.  Mengajar
3.  Membuat prakarya
4.  Mendongeng

Dalam instruksi NHW #8 dikatakan bahwa ambil satu aktifitas yang kita BISA dan SUKA lalu dilanjutkan dengan instruksi kedua. Namun, sepertinya saya akan mengambil 2 aktifitas yg saya BISA dan SUKA karena hal ini akan berkesinambungan dengan instruksi kedua. Dan dua aktifitas tersebut adalah memasak/membuat kue dan mengajar. Setelah menentukan aktifitas yang BISA dan SUKA ini, maka dilanjutkan dengan menjawab pertanyaan BE DO HAVE.

1.   Kita ingin menjadi apa ? (BE)
     Saya ingin menjadi istri & ibu terbaik bagi suami dan anak saya.
     Saya ingin menjadi guru/pendidik yang baik bagi anak saya juga anak-anak didik saya.
     Saya ingin menjadi pemilik toko kue.
    
2.   Kita ingin melakukan apa ? (DO)
Saya ingin mempelajari metode pembelajaran anak usia dini.
Saya ingin membuka rumah bermain & belajar bagi anak usia dini
Saya ingin bekerja sama dengan orang yang memiliki bakat bisnis, sehingga bisa mengembangkan hobi saya dalam membuat kue menjadi sebuah bisnis.

3.   Kita ingin memiliki apa? (HAVE)
Saya ingin memiliki sebuah tempat yang bisa digunakan sebagai rumah bermain dan belajar bagi anak usia dini berikut dengan segala fasilitasnya.
Saya ingin memiliki sebuah tempat yang digunakan untuk membuka usaha toko kue

Setelah mengisi BE DO HAVE, maka perhatikan 3 aspek dimensi waktu di bawah ini dan isi sesuai dengan :

1.      Apa yang ingin kita capai dalam kurun waktu kehidupan kita (lifetime purpose)
Saya ingin menjadi istri dan ibu yang terbaik dengan pencapaian yang saya inginkan yaitu ingin menjadi hafidzah Quran agar bisa menjadi contoh baik bagi anak saya.

2.      Apa yang ingin kita capai dalam kurun waktu 5-10 tahun ke depan ( strategic plan)
Dalam kurun waktu 5-10 tahun kedepan, ada beberapa hal yang ingin saya capai yaitu :
Saya ingin menunaikan ibadah haji atau umroh, saya ingin membuka rumah bermain dan belajar bagi anak usia dini, saya ingin membuka toko kue.

3.      Apa yang ingin kita capai dalam kurun waktu satu tahun ( new year resolution)
Dalam waktu satu tahun ini, saya ingin bisa menyelesaikan program matrikulasi dan bunda sayang pada komunitas IIP, saya ingin menyelesaikan hafalan Qur’an saya selama setahun, saya ingin belajar mengenai pembelajaran anak usia dini.

Semoga apa yang saya cita-citakan bisa tercapai dan diridhoi Allah SWT.